Headline

Klaten Berduka, YouTuber Mbah Minto Meninggal Dunia

1507
×

Klaten Berduka, YouTuber Mbah Minto Meninggal Dunia

Sebarkan artikel ini

Klaten, faktapers.id – YouTuber Gagal Mudik Asal Klaten Mbah Minto Meninggal Tutup Usia di Umur 85 Tahun.

Mbah Minto selama dikenal sebagai seorang conten creator di YouTube dengan memproduksi video bertema komedi.

Netizen pertama kali mengenal sosok pemilik nama lengkap Minto Siyem itu melalui dagelan Gagal Mudik pada tahun lalu.

Diketahui, semasa hidupnya Mbah Minto selalu menghibur masyarakat lewat Chanel YouTube Ucup Klaten.

Kabar meninggalnya Mbah Minto pertama kali dikabarkan oleh akun Facebook Kabar Klaten.

“Kabar duka Mbah Minto tutup usia,” tulisnya, Rabu 22 Desember 2021.

Sontak kabar tersebut membuat warganet yang selama ini terhibur olah kelucuan Mbah Minto merasakan duka mendalam.

Banyak warganet yang merasakan kehilangan, banyak juga yang mendoakan semoga Mbah Minto Khusnul Khotimah.

Mbah Minto yang tinggal di Dusun Selorejo, Desa Krakitan, Kecamatan Bayat, Klaten ini mulai berkarir saat memerankan dagelan gagal mudik gegara pandemi pada Mei 2020.

Mbah minto menuai berkah di usia senja berkat Ucup. Hingga membuat kehidupan nenek berusia 85 tahun tersebut secara ekonomi berubah.

Jika dulu mbah Minto harus bekerja serabutan untuk memenuhi kebutuhan, namun sejak terkenal Mbah Minto mendapatkan banyak uang.

Vlog yang pernah ia bintangi selalu mendapatkan respon psoitif dari warganet. Karena akting mbah Minto dinilai natural dan sederhana.

Selain itu, vlog yang diperankan Mbah Minto bersama Ucup tersebut sarat akan makna dan nasehat dalam kehidupan disertai akting yang menghibur.

Atas meninggalnya Mbah Minto, banyak warganet yang mendoakan. Selamat jalan Mbah Minto karyamu akan selalu dikenang. Madi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *