Jabodetabek

Video Perempuan Terjatuh dari Peron, PT KAI Berikan Keterangan Sebenarnya

370
×

Video Perempuan Terjatuh dari Peron, PT KAI Berikan Keterangan Sebenarnya

Sebarkan artikel ini

Jakarta, Faktapers.id Seorang penumpang KRL berjenis kelamin perempuan mengalami insiden terjatuh dari peron ke rel kereta. Beruntung, nyawa penumpang tersebut berhasil selamat.

Berita ini menjadi ramai usai video insiden tersebut viral di media sosial, salah satunya akun Instagran @jktnewss.

“Seorang perempuan terjatuh dari peron ke rel kereta, beruntung nasibnya masih bisa selamat. Insiden ini terjadi di Stasiun Manggarai.” dikutip dari @jktnewss.

Video ini awalnya diunggah oleh sebuah akun Twitter @Disco2000an, pada Sabtu 25 Juni 2022.

Sementara itu, PT KAI Commuterline mengonfirmasi melalui komentar di media Instagram @jktnewss, pada Minggu 26 Juni 2022.

Pihaknya menyampaikan, penumpang perempuan yang terjatuh saat itu ingin melanjutkan perjalanan menaiki KRL 5551 relasi Cikarang-Kampung Bandan di peron 6-7 Stasiun Manggarai, Jumat sore (24/6), sekutar pukul 17.38 WIB.

“Dengan sigap petugas stasiun yang bertugas di peron 6-7 bergegas membantu usai KRL tersebut melintas. Petugas pun bergegas membawa ke Pos Kesehatan stasiun untuk diberikan pertolongan pertama. Setelah ditangani, kondisi penumpang perempuan itu membaik dan melanjutkan perjalanannya. ” tulis akun Instagram resmi Commuterline.

Selanjutnya, PT KAI Commuterline memberikan imbauan kepada masyarakat yang menggunakan KRL sebagai moda transportasi.

1. KAI Commuter kepada seluruh pengguna KRL, yang akan masuk naik KRL selalu antre dengan tertib, dahulukan pengguna yang akan keluar dari KRL.

2. Tidak memaksa masuk jika keadaan KRL sudah padat.

3. Pihak announcer di stasiun selalu mengingatkan pengguna KRL agar selaku memperhatikan jarak aman, menunggu dengan tidak melewati garis batas berwarna kuning.

4. KAI Commuter juga mengingatkan pengguna yang hendak masuk naik KRL untuk selalu memperhatikan celah antara peron dengan kereta.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *