Jabodetabek

AIA Championship 2023, Ketua FYBI DKI Jakarta Berharap ada Peningkatan Atlet Sepak Bola Wanita

314
×

AIA Championship 2023, Ketua FYBI DKI Jakarta Berharap ada Peningkatan Atlet Sepak Bola Wanita

Sebarkan artikel ini

Jakarta, faktapers.id – Sempat vakum dimasa Pandemi Covid-19, AIA Championship 2023 resmi dibuka dilapangan Panahan, Senayan, Jakarta, Sabtu, (11/2/2023).

Pada acara seremonial pembukaan, Marching Band dari Federasi Youth Band Indonesia (FYBI) Provinsi DKI Jakarta ikut memeriahkan dengan melantunkan lagu ‘Gol Gol’ yang dipopulerkan Ricky Martin. Mendengar alunan musik penyemangat itu seolah menambah adrenalin seluruh atlet pesepak bola yang hadir yang sempat diguyur hujan itu.

Tak berhenti disitu, lagu Mars Tottenham menjadi penanda dimulainya “first goal kick” yang dilakukan oleh Presiden Direktur AIA, Sainthan Satyamoorthy, Chief Marketing Officer AIA, Kathryn Parapak dan Stuart Spencer, Group Chief Marketing Officer.

Selain menyoroti semangat juang pemain sepak bola wanita pada AIA Championship 2023 ini, Ketua FYBI Provinsi DKI Jakarta, Fanny F.S Alambai berharap, atlet sepak bola wanita di Indonesia ini akan bertambah terus dan semakin berkembang.

“Atlet sepak bola wanita memang tak sepopuler dan sebanyak atlet pria. Semoga kedepannya, atlet pesepak bola wanita akan bertambah peminatnya sehingga semakin bisa menambah warna dunia persepakbolaan baik di Indonesia mau pun di manca negara,” papar Fanny berharap.

Tak hanya itu, Fanny juga berharap agar FYBI DKI Jakarta dan FYBI Provinsi lainnya untuk mengembangkan sinergi dan terus berkolaborasi dengan banyak pihak untuk memeriahkan dan mengisi berbagai event bergengsi lainnya.

Sebelumnya, Marching Band FYBI DKI Jakarta juga berparade pada pra-event AIA Championship 2023 pada Jumat, (10/2/2023) di Kantor Pusat AIA Sudirman, Jakarta dan telah memberikan kesan semangat berarti bagi seluruh penonton, karyawan AIA dan seluruh peserta.

Pada tahun ini, ajang kompetisi untuk mencari bibit pemain lokal agar bisa menembus level internasional ini mempertandingkan masing-masing 16 tim pria dan wanita.

“AIA Championship bekerja sama dengan Tottenham Hotspur ini diharapkan dapat mengasah dan mendorong potensi talenta sepak bola di Indonesia,” ungkap Sainthan Satyamoorthy, Presiden Direktur AIA pada pidato pembukaan.

Pada turnamen AIA Championship 2023 ini akan memilih 14 pesepak bola terbaik terdiri dari 7 pesepak bola putra dan 7 pesepak bola putri terbaik untuk berlatih dan berlaga di tingkat internasional di markas Tottenham Hotspur di London, Inggris.

HW

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *