Jakarta, faktapers.id – Aparatur Kecamatan Kalideres bersama TP PKK serta unsur tiga pilar melaksanakan panen sayur di Perumahan Citra I RW 09 Kelurahan Kalideres, Jakarta Barat, Kamis (25/7/2024).
Wakil Camat Kalideres, Ziki Zulkarnain mengatakan panen sayur dari lahan urban farming tersebut terdiri dari cesim, pokcoy dan kangkung.
“Kami mengapresiasi kegiatan panen sayur yang dikelola Kelompok tani (poktan) RW 09 dengan memanfaatkan lahan fasos dan fasum di Perumahan Citra I Kalideres,” tuturnya sesaat panen sayur.
Ia menyebutkan jumlah sayur yang dipanen, yakni 50 kg cesim, 30 kg pakcoy, dan 40 Kg kangkung. Sayuran tersebut ditanam secara organik atau tanpa pestisida. Hasil panen sayur diberikan kepada warga sekitar dalam upaya membantu pencegahan stunting.
Ziki menambahkan, bila sayuran yang dipanen itu berada pada kawasan urbang farming seluas kurang lebih 200 meter persegi, lahan yang sebelumnya tidak produktif dimanfaatkan jadi produktif.
“Urban farming ini memanfaatkan lahan yang sebelumnya tidak produtif hingga memberikan hasil yang dirasakan oleh warga. Usai panen, Poktan RW 09 kembali melakukan pembibitan tanaman sayuran. Sehingga setiap bulan bisa panen lagi,” pungkasnya.
(*/ibeng)