BeritaHeadline

Ciptakan Ketertiban dan Keamanan, Satpol PP Jakbar Kembali Melakukan Penertiban

12
×

Ciptakan Ketertiban dan Keamanan, Satpol PP Jakbar Kembali Melakukan Penertiban

Sebarkan artikel ini

Jakarta, faktapers.id – Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Jakarta Barat melakukan penertiban di wilayah Kelurahan Roa Malaka, Tambora, Jakarta Barat.

Penertiban dilakukan di Jalan Kaliber Barat dan Jalan Jembatan Gantung, Jumat (22/8/2024) malam.

Kasat Pol PP Kota Administrasi Jakarta Barat, Agus Irwanto, mengatakan penertiban dilakukan untuk penegakan Peraturan Daerah Nomor 8 tahun 2007 tentang Ketertiban Umum.

Pihaknya terus berupaya meningkatkan pengawasan, penertiban, dan penegakan peraturan daerah. Hal itu bertujuan menciptakan ketertiban, keamanan, dan ketentraman masyarakat.

Dalam melakukan penertiban, pihaknya mengaku melibatkan sejumlah unsur dari dinas terkait.

“Ada Sudis Bina Marga, Sudis Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sub Garnisun 0503/JB, Polres Jakbar, Dinas Perhubungan Jakarta dan Dinas Sosial,” ujar Agus.

Penertiban dilakukan dengan langkah-langkah yang mengedepankan pencegahan konflik.

“Hasilnya, petugas berhasil menyita 10 alat musik speaker dengan berbagai merk dan 1 buah shissa yang diamankan di gudang Satpol PP Jakarta Barat,” terangnya. kornel