JabodetabekPolitik

Nama Anies Baswedan Kembali Mencuat,  Bukan Pilkada Jakarta, Tetapi Pilgub Jabar

10
×

Nama Anies Baswedan Kembali Mencuat,  Bukan Pilkada Jakarta, Tetapi Pilgub Jabar

Sebarkan artikel ini

Jakarta, faktapers.id – Nama Anies sejak Kamis (29/8/2024) pagi mulai terdengar di media sosial. Publik pun mulai menyanding-nyandingkan Anies dengan calon dari PDIP, yakni Anies-Ono Surono

Ono ini adalah Ketua DPD PDIP Jabar. Nama Anies semakin ramai manakala Ono menyebut kalau Cagub PDIP bukan kader partai.
“Calonnya akan menjadi kejutan, belum tentu juga kader PDI Perjuangan, tapi kita pasangkan bisa saja juga dengan partai lain, tapi kejutan ah, nunggu sajam” ucap Ono kepada wartawan di kantor DPP PDIP, Menteng, Jakarta, Kamis (29/8/2024).

Ono memang dipanggil khusus ke Jakarta untuk bicara soal Cagub Jabar. Akan tetapi  omongan Ono ini tak detail, apakah benar Anies atau bukan. Seorang petinggi PDIP bahkan menepis isu Anies akan ditarik PDIP. Malahan ada nama Sandiaga Uno dan Susi Pudjiastuti.

Seorang petinggi PDIP yang tak mau disebut namanya itu juga bahkan menyebut Anies digaet partai lain. Apa PKB?

Mengenai Pilgub Jabar ini, Sandiaga sudah memberikan pernyataan dia memilih menjadi rakyat saja. Sedang Susi yang dikonfirmasi kumparan, Kamis (29/8/2024) menyampaikan tidak pernah ada komunikasi.

Kembali Pilkada saat ini hanya PKB dan PDIP yang belum mengusung calon. Ada kabar juga kedua partai ini akan berkoalisi, namun belum bisa dipastikan.

Anies sendiri belum bisa dikonfirmasi. Pantauan di rumah Anies di Lebak Bulus, Jaksel, tak ada aktivitas yang terlihat. Kuat dugaan pria kelahiran Kuningan, Jabar, itu berada di luar rumah.

sedangkan PDIP dan PKB, hingga kamis sore ini memberikan kabar ke wartawan, akan memberikan keputusan untuk Pilgub Jabar paling telat pada pukul 19.00 WIB. KPU Jabar sendiri menunggu pendaftaran hingga pukul 23.59 WIB.

Sejauh ini untuk Pilgub Jabar sudah ada dua pasang yakni Dedi Mulyadi-Erwan Setiawan dan Ahmad Syaikhu-Ilham Habibie.
Mungkinkah ada penantang baru di Pilgub Jabar?

[]