Headline

Relawan Indonesia Bersatu Donasikan Ribuan APD di RSPI Sulianti Saroso

430
×

Relawan Indonesia Bersatu Donasikan Ribuan APD di RSPI Sulianti Saroso

Sebarkan artikel ini

Jakarta, faktapers.id – Ketua Relawan Indonesia Bersatu Lawan COVID-19, Sandiaga Salahuddin Uno menyerahkan bantuan 4.600 alat pelindung diri (APD) seperti masker, sarung tangan dan hazmat kepada tenaga medis Rumah Sakit Penyakit Infeksi (RSPI) Sulianti Saroso, Kamis (25/6). Aksi peduli tersebut sebagai bentuk kolaborasi dalam upaya penanganan COVID-19.

“Perjuangan melawan COVID-19 ini belum selesai. Jangan lengah dan harus tetap waspada dengan mematuhi protokol kesehatan. Oleh karena itu, Relawan Indonesia Bersatu dengan dukungan semua lapisan masyarakat berkoordinasi dan berkontribusi memberikan sumbangan APD kepada tenaga medis RSPI Sulianti Saroso. Kita akan terus galang dari seluruh dunia usaha untuk terus mendukung perjuangan ini,” ungkap Sandi didampingi Wali Kota Administrasi Jakarta Utara, Sigit Wijatmoko, Kapolres Metro Jakarta Utara, Kombes Pol Budhi Herdi Susianto, Komandan Kodim 0502 JU, Kolonel Kav Tri Handaka dan jajaran terkait lainnya.

Ia mengapresiasi tenaga medis dan jajaran RSPI Sulianti Saroso yang terus berjuang di garda terdepan dan benteng terakhir melawan COVID-19. “RSPI Sulianti Saroso sebagai episentrum perlawanan COVID-19 karena kasus yang terberat ditangani disini. Kita pilih RSPI Sulianti Saroso karena ini adalah pusatnya dari seluruh perjuangan. Saya ingin menyapa langsung tenaga kesehatan dan tim medis untuk memberikan semangat kepada semuanya,” jelasnya.

Sedangkan Direktur Utama RSPI Sulianti Saroso, dr Mohammad Syahril mengatakan, perjuangan tenaga medis melawan COVID-19 mendapatkan apresiasi dari berbagai pihak.

“Hari ini, kami merasa berbesar hati karena perjuangan kita bersama khususnya di RSPI mendapatkan apresiasi dan semangat dari seluruh rakyat Indonesia,” ujarnya. (Tajuli)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *