Singaraja.Bali.Faktapers.id- Dalam rangka sosialisasi adaptasi kehidupan baru Pendisiplinan Penggunaan Masker dan Protokol Kesehatan, jajaran Polsek Seririt bersama anggota Pol PP sambangi swalayan Clandys di jln Sudirman, Seririt sembari bagi masker.
Polsek Seririt melalui Bhabinkamtibmas Bripka Gede Suardika Jum’at (11/9) menyampaikan pesan-pesan kamtibmas himbauan kepada warga agar baik pengunjung, karyawan agar tetap mengikuti Protokol Kesehatan covid 19 dengan selalu cuci tangan,memakai masker serta memulai tatanan hidup baru pola hidup sehat mengingat penyebaran virus ini khusus di Buleleng sangat signifikan peningkatannya.
Sisi lain Kapolsek Seririt, Kompol Gede Juli dikonfirmasi Faktapers, seijin Kapolres Buleleng memaparkan,”Kita selalu edukasi masyarakat, melalui para Bhabinkam didesa-desa untuk lebih meningkatkan kunjungan memberikan hal yang penting dimasa Pandemi ini karena penyebaran ini tidak kita bisa prediksi dimana dan kapan. Jadi warga kami harap menyadari ini,”ujar Kompol Gede Juli.
Budaya memakai masker pemerintah Bali sedang memencangkan pergub No 46/2020 untuk segera dilaksanakan. Des