Lomba Video Pendek Layanan KUA Masuki Tahap Verifikasi

305
×

Lomba Video Pendek Layanan KUA Masuki Tahap Verifikasi

Sebarkan artikel ini

Jakarta, faktapers.id – Lomba Video Pendek Layanan KUA di Masa Pandemi Covid-19 memasuki tahap verifikasi. Penyaringan terhadap 857 video karya peserta dari seluruh kategori dilakukan hingga 9 Oktober 2020.

Dalam sambutannya, Direktur Bina KUA dan Keluarga Sakinah, Muharam, menegaskan agar verifikasi tersebut dijalankan sesuai ketentuan yang telah ditetapkan.

“Proses verifikasi seluruh video ini harus dijalankan dengan tegas. Semua video yang tidak sesuai dengan Petunjuk Teknis secara otomatis harus ditolak,” tegasnya, Rabu (07/10/2020).

Kasubdit Bina Kelembagaan KUA, Nur Afwa Sofia menambahkan, video karya peserta yang memasuki tahap verifikasi tersebut terdiri dari 402 video pada kategori KUA; 339 video kategori masyarakat umum; dan 116 video kategori jurnalis.

“Verifikasi ini akan menyaring seluruh video tersebut menjadi 20 video terbaik pada tiap kategori untuk dikirim ke babak final,” katanya.

Terkait penganugerahan juara, imbuh Nur Afwa, akan dilaksanakan pada 27 Oktober 2020 di Jakarta, setelah sebelumnya memasuki masa penilaian Dewan Juri pada 13 hingga 21 Oktober 2020.

“Pelaksanaan acara penganugerahan juara akan digelar sesuai dengan protokol pencegahan Covid-19,” pungkasnya. Her

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *