Hari Ini, Pendaftaran UTBK SBMPTN 2019 Kembali Dibuka

×

Hari Ini, Pendaftaran UTBK SBMPTN 2019 Kembali Dibuka

Sebarkan artikel ini

Jakarta, faktapers.id – Pendaftaran UTBK SBMPTN 2019 atau ujian tulis berbasis kompetensi (UTBK) Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) kembali dibuka hari ini, Senin (4/3).

Pihak penyelenggara diketahui sempat menghentikan sementara pendaftaran UTBK SMPTN 2019 selama akhir pekan dan baru belakangan berhasil menyelesaikan masalah yang menyebabkan pengentian sementara pendaftaran tersebut.

Kepala Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT) Ravik Karsidi menyatakan ada dua hal yang menyebabkan proses pendaftaran dihentikan pada dua hari lalu. Keduanya adalah proses integrasi nomor induk siswa ke sistem pendaftaran dan proses pembayaran biaya ujian ke bank.

“Jadi kami tutup sementara, kebetulan itu weekend,” jelas Ravik dikutip CNNIndonesia.com, Senin (4/3).

Ravik menyebut jumlah pendaftar sebelum pendaftaran ditutup sudah mencapai 12 ribu. Namun karena masalah terus muncul saat itu, maka panitia memutuskan untuk menghentikan pendaftaran.

Ravik mencontohkan salah satu contoh kasus yang muncul saat itu adalah pendaftar yang belum membayar biaya ujian sudah bisa mencetak kartu. Padahal untuk bisa mencetak kartu, pendaftar diwajibkan membayar ke bank.

Rektor Universitas Negeri Solo tersebut memastikan semua masalah itu sudah teratasi. Sistem pendaftaran pun ia sebut sudah berjalan sejak pukul 08.00 WIB.

“Posisi saya sekarang di pusat kendali teknologinya di Surabaya, saya lihat sendiri semuanya sudah berjalan,” imbuhnya.

Pada UTBK SBMPTN tahun ini, panitia memperkirakan jumlah pendaftar mencapai 1,6 juta. Untuk mengakali kepadatan proses itu, Ravik menyarankan pendaftar tidak memaksakan mendaftar ujian di satu lokasi saja.

Panitia menemukan ada calon mahasiswa yang berkali-kali berusaha ikut ujian di satu lokasi kampus karena mengira akan berpengaruh pada hasil tes.

“Ada kecenderungan begitu. Kalau mau masuk ke UI tidak harus tes di UI,” pungkas Ravik.

Sebelumnya proses pendaftaran UTBK 2019 sudah dibuka sejak Jumat (1/3) dan dihentikan sementara oleh LTMPT sehari setelahnya. Dan meskipun hari ini sudah dibuka kembali pada pukul 8.00 WIB, masih terlihat pendaftar yang mengaku kesulitan mengakses situs untuk pendaftaran. Hal ini tercermin dari kolom komentar di twit resmi akun @sekreSBMPTN.

Pendaftaran UTBK SBMPTN 2019 bisa diakses melalui alamat situs https://pendaftaran-utbk.ltmpt.ac.id/ . fp01

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *