Jakarta, faktapers.id – Wujud kepedulian sosial di masa pandemi penyebaran Covid-19, Kapolres Metro Jakarta Pusat bersama Kapolsek Johar Baru memberikan sembako kepada tiga Yayasan yatim dan jompo di Kecamatan Johar Baru, Kamis (4/06/2020).
Penyerahan bantuan sembako dari Kapolres Jakarta Pusat kepada Yayasan Taman Bacaan Quran Ihsan Makmur Kampung Rawa Pimpinan Ustad Asep Wahyu, Yayasan Al Kahfi Johar Baru Pimpinan Ibu Alfiah dan Yayasan Nurul Hidayah Tanah tinggi Pimpinan Ustad Ekon Kusdiaman
Paket bahan makanan seperti beras, mie instan langsung diserahkan ke lokasi masing – masing ketiga yayasan tersebut.
Pada kesempatan itu Kapolsek Johar Baru Kompol Supriadi SH MH tidak bosan bosan selalu menghimbau warganya agar mengedepankan protokol kesehatan yang sudah dianjurkan pemerintah.
“Marilah kita sama-sama menjaga dan mengantisipasi atau memutus mata rantai wabah Covid-19,” ucap Kapolsek.
“Kami berharap dengan sedikit bantuan dari Kapolres ini dapat bermanfaat bagi seluruh anak – anak yatim yang ada diyayasan,” tutupnya. uaa/ddg