Headline

Bhayangkari Peduli Personel Polri, Berikan Masker dan Suplemen di Mapolsek Johar Baru

655
×

Bhayangkari Peduli Personel Polri, Berikan Masker dan Suplemen di Mapolsek Johar Baru

Sebarkan artikel ini

Jakarta, faktapers.id – Masih dalam suasana pandemi virus corona Covid-19, Bhayangkari menggelar kegiatan Bhayangkari Peduli dengan memberikan bantuan paket masker dan suplemen bagi personel Polri di Halaman Mapolsek Johar Baru, Sabtu (6/6) sekira pukul 19.00 WIB.

Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian Bhayangkari terhadap anggota Bhabinkamtibmas Polsek Johar Baru. Selain untuk berbagi, Bhayangkari hadir untuk memberikan motivasi terhadap personel Polri yang sedang melaksanakan tugas di tengah pandemi virus corona.

Pemberian bantuan disaksikan Kapolsek Johar Baru Kompol Supriadi, diserahkan langsung oleh Bhayangkari dan diterima oleh Bhabinkamtibmas Kelurahan Tanah Tinggi Aiptu Tugiono. Dalam kesempatan ini Aiptu Tugiono mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada Bayangkari Jakarta Pusat .

“Terima kasih kepada Ibu Bhayangkari yang sudah memberikan suplemen maupun masker semoga bermanfaat untuk anggota Polsek Johar Baru, khususnya  Bhabinkamtibmas,” ucapnya.

Kegiatan ini juga diikuti sejumlah pengurus Bhayangkari Jakarta Pusat  dengan tetap mengikuti protokol kesehatan.

Bantuan masker dan suplemen ini sebagai bentuk kepedulian Bhayangakari kepada personel Polri di tengah pandemi Covid-19 agar bisa melaksanakan tugas dengan maksimal dan tetap prima dalam melayani masyarakat. (Ddg)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *