Maros, faktapers.id – Pemerintah Desa Abbulosibatang Kecamatan Marusu Kabupaten Maros pada Sabtu, (27/6/2020), menyaluran bantuan langsung tunai yang bersumber dari dana desa bagi masyarakat Desa Abbulosibatang yang terdaftar sebagai penerima BLT-DD.
Sebelum Proses penyaluran BLT berlangsung terhadap warga Masyarakat penerima BLT-DD, Camat Marusu H.jufri S,pd.M,pd ikut serta menyerahkan bantuan tersebut secara simbolis terhadap salah satu perwakilan warga Desa Abbulosibatang penerima BLT-DD.
Penyerahan batuan tersebut di dampingi Kabid PMD Kab maros, Kepala Desa Abbulosibatang, Kasri serta, pendamping Desa, BPD, Bhabinkamtibmas dan Babinsa Abbulosibatang, beserta Perangkat Desa Abbulosibatang bertempat di Aula Desa Abbulosibatang.
Pada kesempatan itu di sela-sela pembagian Camat Marusu berharap, penyaluran bantuan BLT bersumber dari Dana Desa betul-betul tepat sasaran, bisa meringankan beban masyarakat di masa pandemi virus corona ini.
“Ini merupakan komitmen Pemerintah Pusat untuk menyalurkan bantuan kepada masyarakat melalui Dana Desa di peruntukkan bagi warga yang tidak tersentuh bantuan yang tidak masuk pada Data DTKS, serta memang betul-betul membutuhkan akibat wabah pandemi Covid-19,” ungkap Camat Sumber Jaya, disela penyerahan BLT tahap 3 ini.
Senada Kades Abbulosibatang, Kasri menambahkan ini merupakan Dari hasil musyawarah Khusus Desa sebanyak 141 KK Penerima BLT dari Dana Desa yang disalurkan langsung kepada warga masyarakat pada hari ini.
Setiap KK menerima bantuan sebesar Rp. 600.000,- setiap bulannya dan Alhamdulillah Bantuan Langsung Tunai BLT-DD sudah yang ketiga kalinya.
Pembagian BLT-DD berlangsung lancar, dengan tetap memperhatikan serta berpedoman pada protokol kesehatan untuk tidak menimbulkan tingkat kerumunan warga penerima BLT-DD.
Dalam Hal Lain Pendamping Desa kecamatan Marusu ,Harmin sangat mengapresiasi atas gerak cepat yang dilakukan oleh Pemerintah Desa dan Pemerintah kecamatan Marusu bersama unsur lainnya di desa, karena Sudah menyelesaikan pembaguan Blt Dana Desa DD tahap ke 3 di 7 Desa di Kecamatan Marusu.
“Harapan saya kepada masyarakat penerima manfaat, dana ini agar dapat dimanfaatkan sebaik mungkin untuk memenuhi prioritas kebutuhan pokok,” ucapnya Harmin. anchank