Headline

Personel Satgas Bekang Tetap Semangat Peduli Kemanusiaan Kala Pandemi

401
×

Personel Satgas Bekang Tetap Semangat Peduli Kemanusiaan Kala Pandemi

Sebarkan artikel ini

Banjarmasin, Faktapers.id – Kapal ADRI LI telah bersandar di Pelabuhan Trisakti Banjarmasin ((Alur Sungai Barito ) pada Hari Kamis (21-1-2021) pukul 17.30 WIB yang lalu

Usai melaksanakan debarkasi bongkar muatan, personel Satgas Bekang Kalsel pun melaksanakan pemasangan tenda dapur lapangan dan melakukan kegiatan memasak makan pagi, siang dan malam untuk masyarakat korban bencana banjir.

Kegiatan bongkar muat Kapal ADRI LI

Dansatgas Bekang Kalsel Letkol Cba Nazharnoor menjelaskan pengadaan dapur Lapangan tersebar di 4 titik, yaitu di Makodim 1007/BJM, Kecamatan Sungai Tabuk, Kecamatan Martapura Barat dan Kecamatan Rantau Badauh.

Adapun personil dilibatkan untuk kekuatan dukungan memasak untuk di Makodim 1007/BJM sebanyak 600 orang, di Kecamatan Sungai Tabuk 1000 orang, di Kecamatan Martapura 1000 orang dan di Kecamatan Rantau Badauh 1700 orang.

“Proses pendistribusian makanan kepada pengungsi terdampak bencana banjir ini menggunakan perahu karet LCR meskipun curah hujan yang tinggi’ ujar Letkol Cba Nazharnoor. .

Kesibukan memasak di dapur umum Satgas Bekang

Kegiatan Satgas Bekang untuk korban bencana alam gempa bumi Mamuju dipimpin Kolonel Cba Agustinus Gatot Irianto, S.E, M.Si. yang diberangkatkan dari Tanjung Priuk, Jakarta Utara menggunakan Kapal ADRI LI juga telah bersandar di Pelabuhan Simboro Mamuju Sulawesi Barat pada hari Kamis (21-1-2021) pukul 11.00 WITA.

Dansatgas Bekang Mamuju mengatakan dapur lapangan untuk korban bencana alam gempa bumi di Mamuju Sulawesi Barat didirikan di Jalan Poros Jalur 2 Mamuju Sulawesi Barat/ “Kekuatan masak dapur lapangan ini mendukung 500 orang untuk makan pagi, siang dan malam”, ujarnya.

Dalam tugas sosialnya, para personel Satgas Bekang bantuan bencana terlihat tetap semangat bertugas dikala pandemi sebagai bentuk peduli kemanusiaan terhadap para korban bencana. */Uaa

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *