Headline

Kabag Ops Pimpin Lansung Tekan Penyebaran Virus Covid-19 Dikawasan Banyuning/Buleleng

×

Kabag Ops Pimpin Lansung Tekan Penyebaran Virus Covid-19 Dikawasan Banyuning/Buleleng

Sebarkan artikel ini

Singaraja.Bali, Faktapers.id -Polres Buleleng gelar Patroli Himbauan dan Penertiban SE Bupati Buleleng nomor : 360/193/Pem/I/2021 Tanggal 13 Januari 2021 Perihal Pengendalian Covid 19 dan pembatasan kegiatan masyarakat dan pemilik usaha di seputaran wilayah Kelurahan Banyuning.

Digelarnya patroli oleh Personil Polres Buleleng dan perangkat Kelurahan Banyuning agar masyarakat dapat mematuhi Surat Edaran Bupati Buleleng sembari menekan penyebaran virus covid-19 yang mulai mewabah dikawasan tersebut serta memperketat penjagaan yang di komando langsung Kabag Ops Kompol Agung Wiranata S.H., M.M.,Minggu (17/1) pukul 18.58 Wita dilakukan dengan cara menggunakan Mobil Public Addres secara Dor To Dor dan berakhir pukul 22.00 Wita.

Penertiban berakhir pada pukul 20.00 wita berjalan dengan aman dan lancar dilanjutkan dengan apel konsolidasi bertempat di Depan Loby Universitas STAHN Singaraja yang dipimpin oleh Karendalops Kompol Wiranata Kusuma, dalam arahan kepada personil tetap dihimbau mejnaga kesehatan diri masing-masingdan keluarga.

Dikonfirmasi Faktapers.id, Kabag Ops Kompol Wiranata seijin Kapolres Buleleng mengatakan kegiatan yang kita laksanakan dapat menggugah kesadaran masyarakat dan menekan angka penyebaran covid-19 di wilayah kelurahan Banyuning, dan untuk besok personil kembali melaksanakan tugas pada pukul 08.00 wita untuk menerima AAP dari pimpinan.

“Kami berharap masyarakat sendiri sadar marilah ikuti prokes ini, karena penyebaran virus tersebut makin meluas dengan banyaknya masyarakat yang sudah terpapar,”jelas Kompol Wiranata Kusuma. Des

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *