Jakarta, Faktapers.id –Sebanyak 80.812 warga Kecamatan Sawah Besar , Jakarta Pusat, sudah divaksin covid-19 dosis pertama atau sebesar 77,60 persen dari target sasaran 104.180 jiwa.
Camat Sawah Besar Prasetyo mengatakan, jumlah tersebut berdasarkan data pertanggal 5 Oktober 2021. Kita akan terus meningkatkan capaian vaksinasi dengan melakukan kolaborasi dengan steakholder terkait hingga mencapai target yang maksimal.
Dari rekapitulasi data yang ada, warga yang belum menjalani vaksinasi covid-19 dosis pertama dikarenakan kormobid, pindah alamat di luar wilayah Sawah Besar, meninggal, serta penyintas covid-19, jelas Pras dilokasi, Kamis (7/10/2021).
” Kami masih terus melakukan pelayanan vaksinasi, dengan cara mendekatkan layanan ke warga,” ujarnya.
Prasetyo minta kepada warga yang belum menjalani vaksinasi dosis pertama karena berbagai hal agar segera mendatangi gerai atau sentra vaksin terdekat dalam rangka menjaga kesehatan, meningkatkan kekebalan tubuh sehingga terhindar dari covid-19 dan mencapai kekebalan kelompok (herd Immunity). Tentunya tetap dengan disiplin prokes yakni 5M.
” Kami himbau kepada warga yang sebelumnya sempat tertunda, dan sekarang sudah siap menjalani vaksinasi agar segera mendatangi gerai vaksinasi terdekat, dan warga yang sudah sesuai waktu jadwal dosis kedua segera lakukan jangan ditunda-tunda, ” tandasnya.Tajuli