Jabodetabek

Kakanwil Kemenkumham DKI Jakarta, Ibnu Chuldun Pimpin Sertijab Kabapas kelas I Jakarta Barat

667
×

Kakanwil Kemenkumham DKI Jakarta, Ibnu Chuldun Pimpin Sertijab Kabapas kelas I Jakarta Barat

Sebarkan artikel ini

Jakarta, Faltapers.id – Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) Ibnu Chuldun, Pimpin Serah Terima Jabatan (Sertijab) Kepala Kantor Balai Pemasyarakatan (Bapas) Kelas I Jakarta Barat,dari Sambiyono kepada Iing Somantri sebagai Pelaksana Tugas (Plt), di aula Bapas kelas I lt 2, jalan Palmerah Barat V no.12, selasa (1/3/2022).

Saat memberikan sambutan, Ibnu Chuldun mengapresiasi Sambiyono atas kinerja yang selama ini dilakukan. Mulai dari awal masuk sebagai Kabapas kelas I Jakarta Barat sampai dengan saat ini. Hal ini ditunjukan dengan bukti nyata yang selama ini telah dilakukan sampai masuk masa purnabakti.

“Sambiyono adalah sosok pemimpin yang harus dijadikan role model oleh seluruh jajaran. Sosok penyabar dan memiliki integritas yang tinggi yang ditunjukan dengan kinerja selama melaksanakan tugas tanpa cela, ini patut diacungi jempol,” terang Ibnu Chuldun.

Dijelaskan, banyak yang telah Sambiyono lakukan demi kemanjuan Kemenkumham. Dan setelah tugasnya berakhir, maka tampuk kepemimpinan harus tetap berlanjut, yang diemban oleh Iing Somantri selaku Plt.

“Tentu tugas yang diemban saat ini adalah sebuah amanah, yang harus dilaksanakan dengan sungguh-sungguh dan dengan penuh rasa tanggung jawab,” harapnya.

Ibnu Chuldun juga berpesan, agar Plt Bapas kelas I Jakarta Barat terus melakukan konsolidasi dengan wilayah kerjanya. */Kornel

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *