DaerahJawa

Direktorat Reserse Narkoba Polda Jabar Ungkap Sabu 1 Ton Jaringan Internasional Iran

522
×

Direktorat Reserse Narkoba Polda Jabar Ungkap Sabu 1 Ton Jaringan Internasional Iran

Sebarkan artikel ini
Jakarta, Faktapers.id – Direktorat Reserse Narkoba Polda Jawa Barat mengungkapan sabu 1 ton jaringan internasional berasal dari Iran di Pantai Mandasari, Kec. Parigi, Kab. Pangandaran, Jawa Barat, pada Rabu (16/3/2022).

Direktur Ditresnarkoba Polda Jabar Kombes Pol Johannes R Manalalu meyampaikan total berat (sabu-sabu) yang diamankan ada 1.000 kilogram.

“Pada pengungkapan sabu 1000 kilogram ini pihaknya menangkap empat pelaku yang membawa sabu berinisial DH, HH, AH, dan seorang perempuan berinisial NS,” ungkap Johannes dalam keterangannya.

Menurut Johannes R Manalalu, ke 4 pelaku memiliki peran masing-masing DH sebagai pengendali (mengatur) pergerakan barang, HH dan AH sebagai supir pengantar sabu, sedangkan NS seorang wanita berperan membantu menyalurkan sabu dari perahu ke mobil.

Kronologis pengungkapan telah diterima informasi dari sumber terpercaya terkait peredaran jaringan internasional sabu asal Iran yang akan dikirim melalui jalur laut ke wilayah Perairan Pangandaran Jawa Barat.

Hasil informasi yang diterima akan adanya kapal dari Iran dengan muatan 1000 kg (1 ton) narkotika jenis sabu yang akan di distribusikan ke Indonesia melalui laut.

“Berdasarkan informasi yang diterima adanya transaksi yang dilakukan dilaut dengan metode Ship to ship diseputaran dekat dengan perairan Selatan Jawa Barat,” teeangnya.

Kemudian Tim melakukan penyelidikan di wilayah Pantai Selatan Jawa Barat dan sekitarnya yang berhasil menangkap 4 orang tersangka narkotika jenis sabu dengan berat brutto sekitar 1000 kg yang disembunyikan di dalam perahu dibungkus karung.

“Polisi langsung membekuk dan mengamankan para pelaku dengan barang bukti sabu yang dibungkus karung sebanyak 66 karung,” pungkasnya. */uaa

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *