DaerahKalimantan

Pengajian Akbar Dalam Rangka Haflah Akhirussanah Wisuda Khatmill Qur’an Ke -5 Ponpes Bustanul Qur’an PP

625
×

Pengajian Akbar Dalam Rangka Haflah Akhirussanah Wisuda Khatmill Qur’an Ke -5 Ponpes Bustanul Qur’an PP

Sebarkan artikel ini

Melawi, Faktapers id – Pondok Pesantren Bustanul Qur’an kini kembali menggelar wisudawan wisudawati 149 santri hafiz dan Hafizah Al-Qur’an yang mondok di Ponpes Bustanul Qur’an, berasal dari berbagai daerah.

Kegiatan tersebut berlangsung dengan penuh hidmat dihadiri oleh ribuan para undangan dan orang tua santri. Wisuda yang dilakukan diantaranya 12 santri yang rampung 30 juz,137 lainnya.

KH Joko Supeno Mukti memaparkan keberhasilan ini semua adalah hasil dari kegigihan dan keuletannya. ‘Pesan saya kepada seluruh santri yang sudah selesai pada hari ini saya harapkan tetap Istiqomah untuk mengamalkannya dan dapat menjadi contoh ditengah masyarakat,” katanya.

“Saya berterima kasih yang sedalam dalamnya, karena acara Haflah hari ini bisa hadir Gus Imran rasidi wakil sekjen PBNU, H.Dadi Sunarya UY Bupati Melawi, Dr H.Syarif Kamaruzaman.M.S.i, Disperindag Propinsi Kalimantan Barat mewakil Gubernur Kalimantan barat, AKBP Sigit Erliyanto Harjanto. Kapolres Melawi, Marwan Anggota DPRD Melawi fraksi Partai Perindo, I’If Usfayadi anggota DPRD fraksi partai Gerindra serta seluruh Perkopimda Kabupaten Melawi”, tambah KH Joko Supeno Mukti.

“ni semua merupakan penghargaan yang sangat luar biasa,” imbuhnya.

Bupati Melawi H.Dadi Sunarya UY dalam sambutannya berterima kasih atas hadirnya Gus Imran Rosidi selaku Sekjen PBNU serta Dr H.Syarif kamaruzzaman M.Si mewakili Gubernur Kalimantan Barat.

“Acara pengajian akbar dalam rangka Haflah Akhirussanah Wisuda khatmil Qur’an ke-5 pondok pesantren Tahfiz dan pelepasan santri kelas IX SMP IT BQ kelas XII SMA unggulan Bustanul Qur’an kali ini merupakan suatu kebanggaan kami selaku pemerintah kabupaten Melawi. Dan saya memberikan apresiasi yang setinggi tingginya atas capaian yang diperoleh para santri karena hal tersebut bukan hal yang mudah dan perlu kegigihan,” ungkapnya

‘Saya berharap capaian para santri tersebut bisa untuk mengantarkan para generasi menjadi generasi yang gemilang.” ujar Bupati.

Sementara itu Sekjen PBNU Gus Imran Rosidi  mengatakan bahwa beliau merasa bangga dan memberikan apresiasi dengan pondok pesantren Bustanul Qur’an yang belum lama berdiri di Kabupaten Melawi, namun kini sudah banyak melahirkan hafiz dan hafizah terbaik.

“Terutama yang saya banggakan KH Joko Supeno Mukti selaku pimpinan yayasan Pondok pesantren Bustanul Qur’an ini.beliau adalah salah satu alumni pondok pesantren kirapia yang didirikan oleh Kiyai Munawir yang merupakan ponpes yang ada dinusantara yang berada tepatnya di Jogjakarta,” terangnya.

Lanjutnya Gus Imran berpesan kepada seluruh santri agar ketika berkehidupan ditengah tengah masyarakat jadilah orang yang profesional dibidang kita masing masing. Dan selalu berpikir yang cerdas.

“Saya berharap banyak kepada alumni bustanul Qur’an para hafiz dan hafizah bisa menjadi cahaya bagi generasi terkhusus dibidang pengamalan Al-Qur’an,” ucapnya.Skn/Abd.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *