DaerahBali

Sambut 17 Agustus ke-77, Ambengan bergetar, Danramil Sukasada Berikan Suport Masyarakat

403
×

Sambut 17 Agustus ke-77, Ambengan bergetar, Danramil Sukasada Berikan Suport Masyarakat

Sebarkan artikel ini

Singaraja, Faktapers.id –Lapangan Penyucian Desa Adat Ambengan, Sukasada Buleleng dipenuhi ratusan masyarakat dalam menyambut HUT Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) Ke -77 Tahun 2022.

Selain 600 lebih warga memadati lapangan, dalam kegiatan Jalan Santai Berhadiah, Lomba Lari Karung, Panjat Pinang, Makan Kerupuk, juga dihadiri anggota DPRD Kabupaten Buleleng Wayan Teren SH,Danramil 1609-05/Skd Kapten Arh Gede Buktiana, Kapolsek Sukasada di wakili Aiptu Gede Wartapa, Pemdes,Adat Ambengan Sabtu (13/8).

Danramil Kapten Arh Gede Buktiana sangat mengapresiasi partisipasi masyarakat yang selama dua tahun ini merayap kegiatannya akibat pandemi,

“Bersyuhkur dari pandemi ke endemi sehingga aktifitas masyarakat mulai berjalan normal. Tentu dalam kegiatan tersebut kita TNI/Polri selalu memberikan suport dan berharap segala bentuk kegiatan berjalan aman dan tertib tanpa dibarengi tindakan yang dapat merugikan desa itu sendiri,”ujar Kapten Arh Gede Buktiana

Dapat diketahui, penyerahan hadiah nantinya akan dilakukan setelah Pendes melaksanakan upacara bendera tepat 17 Agustus 2022. ds

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *