Jakarta, faktapers.id – Polisi berhasil membongkar praktik para pegusaha nakal di wilayah Banten.
Dalam penggerebekan itu, polisi berhasil mengobrak abrik sebuah lahan kosong di Kawasan Parung Kored, Karang Tengah, Kota Tangerang yang digunakan untuk mengoplos gas pada Rabu 22 November 2023.
Polisi juga berhasil mengamankan 7 pelaku pengoplosan gas bersubsidi.
Pengungkapan itu bermula dari adanya laporan warga terkait langkanya gas di wilayah Banten.
Kasubdit Tipiter Direskrimsus Polda Banten, AKBP Condro Sasongko mengatakan, pihaknya terlebih dahulu melakukan penyelidikan adanya laporan dari warga.
Dikatakannya, modus para pelaku dengan menyuntikan gas bersubsidi ke gas ukuran 12 kilo. Dari praktik itu, pelaku bisa meraup keuntungan sebesar Rp170 ribu dari setiap tabung gas 12 kg.
“Kalau dihitung dalam sehari DO satu truk sampai 560 tabung, omzetnya mencapai bisa mencapai miliaran rupiah,” kata Condro.
Pada saat penggerebekan, para pelaku sempat berusaha melarikan diri. Sayangnya, petugas berhasil mengamankan semua pelaku, termasuk kepala sindikat pengoplos tersebut.
Polisi juga mengamankan beberapa kendaraan bak terbuka yang berisikan ratusan tabung gas untuk dibawa ke Polda Banten.
(ibeng/