BeritaHeadlinePendidikan

Pemkot Jakbar Gencarkan Edukasi Anti Korupsi melalui Festival Pelajar Berintegritas

10
×

Pemkot Jakbar Gencarkan Edukasi Anti Korupsi melalui Festival Pelajar Berintegritas

Sebarkan artikel ini

Jakarta, faktapers.id – Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Barat mengedukasi pelajar di wilayah setempat untuk membangun budaya anti korupsi melalui Festival Pelajar Berintegritas di SMP Negeri 169 Jakarta.

“Kaitan dengan integritas sudah banyak materi yang disampaikan pada pokoknya ada tiga, harus dalam diri kita, dari diri kita itu sendiri kita harus cerdas secara emosional, intelektual dan spiritual,” kata Asisten Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Barat, Firmanudin, Kamis (21/11/2024).

Menurutnya, ada beberapa hal yang berkaitan dengan anak-anak sebagai penerus bangsa. Firman menyebut, semua itu dilakukan dari dalam hati agar menjadi sebuah ucapan yang terbentuk menjadi kegiatan sehingga membentuk karaktek.

“Kalau kebiasaan kita yang agak kotor akan menimbulkan ucapan yang kotor dan hasilnya perbuatan yang kotor, pastinya akan melanggar peraturan, baik norma di masyarakat maupun norma agama,” ucapnya.

Ia juga mengapresiasi kegiatan ini untuk ditumbuh kembangkan bukan hanya di sekolah, diharapkan kegiatan sepert ini bisa diungkapkan di tingkat kecamatan agar terbentuk prestasi dari kebudayaan dan pendidikannya.

Ada beberapa pesan yang disampaikannya agar kedepan anak-anak bisa lebih mandiri, kreatif dan inovatif, yang pertama dengan menunaikan kewajiban kepada yang maha Kuasa sesuai dengan keyakinan masing-masing.

“Yang kedua hidup sesuai dengan norma, norma agama, norma budaya, dan norma negara, yang ketiga mensyukuri apa yang ada, dan yang keempat ikuti pendidikan dengan baik, dengan aturan-aturan yang kita lakukan yang kita ikuti apa kata hati,” tuturnya.

Sementara, Kepala Sekolah SMP Negeri 169 Jakarta, Saman Hudi menjelaskan, kegiatan pelajar berintegritas terjadi dengan tiga kegiatan, yaitu ada lomba poster, lomba tiktok, kemudian lomba talent, tari, vokal, dan pantomim, serta ada drama betawi, dan drama yang lainnya.

“Peserta kegiatan talen diikuti 10 sekolah dari tingkat sekolah dasar, kemudian 10 peserta dari tingkat sekolah menengah pertama, dan 10 peserta dari tingkat SMA dan SMK sehingga peserta hari ini berjumlah 30 peserta,” ujar Saman.

Kegiatan dihadiri oleh Kepala Suku Dinas Pendidikan wilayah ll Jakarta Barat, Diding Wahyudin, Asisten Pemerintahan Kota Administrasi Jakarta Barat, Firmanudin, Camat Kalideres, Wukir Prabowo. ibenk