Headline

AKP Astawa Kapolsek Tejakula Kembali Sentuh Warga Kurang Mampu

550
×

AKP Astawa Kapolsek Tejakula Kembali Sentuh Warga Kurang Mampu

Sebarkan artikel ini

Singaraja.Bali.Faktaper.id –Kapolsek Tejakula AKP Ida Bagus Astawa, bersama jajaranya kembali door to door berbagi dan menyasar lansia kurang mampu yang terdampak PPKM Darurat.

Kali ini Senin 12 Juli 2021 pukul 09.00 wita didampingi Waka Polsek Iptu Luh Luh Rusyani menyambangi dua warga 1 di dusun Kawanan Desa Les bertemu dengan nenek Cening Pilih (70) dan Nengah Manik (80) di Dusun Kanginan Desa Penuktukan.

Seijin Kapolres Buleleng, AKP Ida Bagus Astawa Bhakti Sosial yang dikhususkan untuk para lansia ini mengungkapkan, “Dalam situasi Pandemic ini disertai dengan diberlakukan PPKM Darurat melalui Intruksi Mentri Dalam Negeri Nomor : 18 tahun 2021 yang akan berakhir 20 juli 2021 kita upayakan selalu menyentuh warga terdampak dan sementara fokus kepada lansia yang dilaporkan para Bhabinkamtibmas ditingkat desa,”ujar AKP Astawa.

Mantan Kanit Reskrim Polsek Singaraja ini lebih lanjut mengungkapkan, pemberlakuan PPKM Darurat senantiasa masyarakat memahami mengingat hal ini sangat penting,”Kita harapakan masyarakat kami di Tejakula memahami semua ini, sehingga pandemic ini cepat berakhir dan aktivitas masyarakat kembali normal sedia kala. Dan para Bhabinkamtibmas juga kita intruksikan untuk mengedukasi masyarakat secara humanis sehingga apa yang dilakukan kepolisian dapat di mengerti,”jelasnya .Des

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *