Jakarta, Faktapers.id – Telah terjadi kecelakaan beruntun di Jalan Tol Brebes KM 252 arah Jawa Tengah. Insiden ini terjadi akibat adanya dugaan asap tebal dari tabunan.
Hal ini ketahui unggahan video di akun Instagram Jakarta Newss, @jktnewss.
“Ada asap tabunan yang menyebabkan jarak pandang yang sedikit, sehingga menyebabkan tabrakan beruntun,” ujar salah satu pengendara mobil, dikutip Faktapers.id, Minggu (18/9/2022).
Berdasarkan informasi sementara yang dihimpun Faktapers.id, kendaraan mobil yang mengalami tabrakan beruntun mencapai 10 unit roda empat.
Selain itu, dalam insiden tersebut disebutkan satu orang meninggal dunia.
“Tabrakan 10 mobil. Info sementara korban MD (Meninggal dunia) 1 orang,” laporan warga.
Selanjutnya, warga yang namanya tidak mau disebutkan meminta pertanggung jawaban pihak Tol.
“Mestinya dibuat pengamanan dengan teknologi, bikin alarm sepanjang daerah rawan asap.” ujarnya.