Melawi, faktapers.id – Demi meningkatkan pelayanan kesehatan kepada masyarakat Dinas kesehatan kabupaten Melawi bersama Pihak BPJS melakukan Rapat monitoring dan evaluasi terhadap kapitasi berbasis kinerja (KBK) ditujukan dalam rangka peningkatan mutu pelayanan kesehatan dan fasilitas tingkat pertama Dalam penyelenggaraan program jaminan kesehatan dengan pembayaran kapitasi berbasis kinerja diruangan rapat hotel Cantika Senin 22 Januari 2024.
kegiatan tersebut dibuka langsung oleh Plt kepala dinas kesehatan Ahmad Darmawan S.Kp,dan turut hadir Direktur RSUD kabupaten Melawi dr Gunadi linoh,kepala perwakilan BPJS kabupaten Melawi Yuli fitri dan kepala bagian penjaminan manfa’at dan oltilsasi dr Ari Agustian.serta seluruh Kepala puskesmas yang ada di Dinas kesehatan kabupaten Melawi.
Dalam sambutannya Kepala dinas kesehatan kabupaten Melawi Ahmad Darmawan mengatakan bahwa capaian terhadap kapitasi berbasis kinerja yang selanjutnya disebut KBK adalah penyesuaian tarif kapitasi berdasarkan hasil penilaian pencapaian indikator pelayanan kesehatan perseorangan.sehingga saya berharap 11 puskesmas yang ada didinas kesehatan kabupaten Melawi KBK harus bisa mencapai 100% secara keseluruhan,
Karena jika kita melihat dari Data capaian 100%KBK triwulan 1.bulan November Ada 3.diantaranya Pemuar,Menukung dan kota baru bulan Desember ada 2 Menukung dan sayan sedangkan Januari 2024 ada 6 Puskesmas(Menukung, sayan,Pemuar,kota baru, Manggala Dan Nanga Pinoh.sementara 5 puskesmas dari Pebruari 2023 Januari 2024 belum pernah mencapai KBK 100% diantaranya (puskesmas ulak muid,Ella hilir,Tiong keranjik,Manding dan Sokan)ini adalah berdasarkan hasil monitoring dan evaluasi terdapat disejumlah FKTP puskesmas.imbuhnya.
Sehingga saya berharap puskesmas yg belum pernah mencapai indikator KBK maka diharapkan untuk bisa belajar dan tingkatkan dengan sungguh sungguh.danbhal ini tidak bisa main main.dan 5 puskesmas yang belum mencapai 100% KBK akan dikunjungi sebagai tindak lanjut hasil monev dan nanti diharapkan kapitasi yang ditransfer ke puskesmas oleh BPJS dapat diserapkan secara maksimal,” tandasnya” tegasnya.
(Skn)