Rustam Effendi Ajak Jajaran Pemkot Jakbar Teliti dan Awasi Dalam Penyusunan Anggaran

1451
×

Rustam Effendi Ajak Jajaran Pemkot Jakbar Teliti dan Awasi Dalam Penyusunan Anggaran

Sebarkan artikel ini

Jakarta, faktapers.id – Walikota Rustam Effendi mengajak jajaran Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Barat, camat dan lurah untuk lebih teliti serta mengawasi dalam menyusun anggaran. Hal itu dilakukan, guna mencegah sesuatu yang tidak diinginkan.

“Yuk kita perbaiki secara serius sistem dan mekanisme pengusulan perencanaan penganggaran, awasi secara ketat dan berjenjang mulai dari esselon terendah sampai dengan esselon tertinggi di satu UNIT OPD,” seru dia, Kamis(31/10/2019).

Koordinator bidang ujar Rustam, harus bertanggung jawab atas usulan dibawah koordinasinya, pimpinan UNIT OPD harus mengecek secara teliti dan detail pengusulan perencanaan penganggaran yang dibuat anak buah.

“Jangan semua pekerjaan tersebut diserahkan kepada anak buah, sementara pimpinan hanya tinggal tanda tangan saja. Apalagi semua pekerjaan itu diserahkan dan dipercayakan kepada operator saja, suda pasti hasilnya seperti yang terjadi selama ini,” pungkasnya.

Kata kuncinya imbuh Rustam adalah kontrol dan kendali pimpinan secara berjenjang. “Perbaiki untuk ke depan yang lebih baik,” tutup walikota mengakhiri pembicaraan.(man/fp04)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *