Bocah Takut Kecebur, Warga Semanan Sesalkan Pengerjaan Saluran Air Yang Mangkrak

535
×

Bocah Takut Kecebur, Warga Semanan Sesalkan Pengerjaan Saluran Air Yang Mangkrak

Sebarkan artikel ini

Jakarta, faktapers.id – Pengerjaan Saluran U- ditch yang ada di RT 03/03 Kelurahan Semanan Kecamatan Kalideres, Jakarta Barat, disesalkan warga. Pasalnya, pekerjaan itu terlihat tidak ada keseriusan dalam perbaikan saluran air yang merupakan program Gubenur DKI Jakarta. Bahkan pekerjaannya tampak terbengkalai. 

Dari pantauan dilokasi, kondisi saluran tersebut sepertinya hanya di keruk atau digali saja, sementara dilokasi itu tidak ada satupun pekerja yang melakukan aktivitasnya.

Salah seorang warga dilokasi itu mengatakan, pengerjaan saluran u-ditch yang ada di RT 03/03 Kelurahan Semanan Kalideres terbengkalai sudah berjalan kurang lebih sekitar dua minggu.

Warga menyebut akibat kondisi pengerjaan saluran U-ditch yang terbengkalai itu,banyak warga menjadi khawatir, terutama anak anak mereka takut tercebur disaluran.

“Kita mau keluar rumah saja sulit, apalagi yang kita takutkan anak anak jadi korban (kecebur) ke galian saluran itu,” kata Candra Warga Semanan, Selasa 19/11/2019.

Hal senada juga dikatakan Aisa warga dilokasi itu, pengerjaan saluran tersebut yang terbengkalai sangat membahayakan anak anak.Warga dilokasi itu sangat khawatir,

“Kita berharap kepada pihak terkait agar saluran itu segera di kerjakan kembali dikarenakan dampaknya menggangu aktifitas warga dan ini sangat membahayakan anak-anak disekitar ini,”ujarnya.

Menanggapi masalah ini, Kepala Suku Dinas Sumber Daya Air Jakarta Barat, Purwanti menjelaskan, pihaknya sudah melakukan peneguran kepada kontraktor tersebut.

“Sudah ditegur kontraktornya. Janjinya minggu ini akan segera dikerjakan,”pungkasnya.(man/fp01)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *