Tegal, faktapers.id – Slawi di Kabupaten Tegal terkenal dengan produksi teh dan budaya moci alias minum teh poci. Tapi ada minuman khas lain yang berbeda justru tidak ada bahan campuran tehnya.
Bagi Anda yang pernah berkunjung ke salah satu ibu kota di Kabupaten Tegal ini, pasti penduduk sekitar akan bercerita kalau ada pedagang es lontrong. Minuman segar dan gurih ini menjadi minuman favorit untuk melepas dahaga di saat melintas di Jl. Letjen Suprapto No. 26, Slawi, Tegal, Jawa Tengah.
Konon es lontrong ini cuma ada di satu tempat saja, karena di kota lain Anda belum tentu dapat menjumpai minuman dingin nan manis dan gurih yang berisi agar merah dan kacang hijau dengan taburan santan yang kental serta diberi es serut ini.
Sangat unik mengapa minuman ini di beri nama es lontrong, karena pedagang es ini menjualnya di lorong gang kecil.
Pedagang es ini sangat legendaris dan dicari-cari banyak orang, apalagi menjelang Hari Raya Idul Fitri. Pasti banyak para pemudik yang saat berkunjung ke jantung Kota Tegal itu tak pernah lupa mampir ke warung es ini.
Selain legendaris, minuman yang banyak diburu para pemudik yang berkunjung ke Kota Tegal ini juga harganya sangat terjangkau yakni Rp 5 ribu.
Untuk Anda yang ingin membuatnya di rumah juga bisa lho, dan bahan yang dibutuhkan sangat sederhana dan mungkin tak kalah rasanya jika diminum. Berikut faktapers.id bocorkan resepnya agar tak penasaran.
Bahan:
– 1 mangkuk kacang hijau yang sudah matang;
– 1 mangkuk agar merah, potong dadu;
– 1 mangkuk es batu yang sudah diserut;
– 1 gelas besar santan kelapa murni yang sudah dididihkan;
– 1 gelas gula cair yang dimasak dicampur dengan daun pandan/sirup cocopandan sebagai pemanis.
Cara penyajian:
– Siapkan gelas berukuran sedang;
– Pertama-tama masukan agar merah 2 sendok makan atau lebih sesuai selera;
– Masukan kacang hijau yang sudah matang 2 sendok makan atau lebih sesuai selera;
– Lalu diberi gula cair 3 sendok makan yang dimasak dengan daun pandan/ sirup cocopandan;
– Setelah itu di beri es yang sudah diserut secukupnya;
– Dan tambahkan 3 sendok makan santan yang telah di didihkan.
Sebagai pelengkap, kalian juga bisa tambahkan 1 lembar roti tawar potong dadu dan siap disajikan. (Ibeng)