Headline

Rebut Medali Emas di Kendari, Diana Asal Buleleng Siap Berlaga pada PON XX di Bumi Cendrawasih

524
×

Rebut Medali Emas di Kendari, Diana Asal Buleleng Siap Berlaga pada PON XX di Bumi Cendrawasih

Sebarkan artikel ini

Singaraja.Bali.Faktapers.id -Tak main-main atlet Muaythai asal Desa Kaliasem, Kecamatan Banjar, Buleleng/Bali yang merupakan atlet andalan Bali. Setelah sempurna berlaga di Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Kendari, Sulawesi Tenggara dengan merebut medali emas.

Kini, Luh Mas Sri Diana Wati(18) yang merupakan tamatan SMA I Singaraja merasa puas dengan capaian yang ditorehkan, baik untuk Buleleng maupun provinsi Bali. Medali Emas yang berhasil direbut mengungguli atlet Jambi pada partai final kategori waikru atau seni, Sabtu (27/3/2021).

Modal medali emas yang diperoleh tersebut akan menjadi kekuksesan menghadapi Pekan Olahraga Nasional (PON) XX di Papua pada bulan Oktober tahun ini.

Diana, dara manis asal Buleleng menuturkan selain terharu juga berbangga hati dan menjadi kepuasan tersendiri atas proses latihan yang begitu panjang di jalani selama ini hingga mampu berlaga di Kendari.

“Bangga menyumbangkan emas untuk Bali dan Buleleng khususnya. Ini juga sebagai persiapan PON di Papua, apalagi sebelumnya mengikuti training center di Bogor ini pun menjadi hasil yang terbaik,” ucap Mas Sri, Minggu (28/3/2021).

Beladiri yang digeluti sejak 2015. Perempuan muda ini mengaku tengah fokus menghadapi ajang pesta olahraga multi event tingkat nasional untuk mengulang kesuksesanya di Kendari mengingat pelaksanaan Kejurnas Kendari tidak diikuti penuh oleh seluruh provinsi/kota.”Fokus dulu untuk PON,targetnya membawa emas sama seperti kejurnas saat ini,”terangnya.

Persiapan tujuh bulan sebelum bertolak ke Bumi Cendrawasih bakal diisinya dengan menjalani latihan dibawah pantauan pelatih nasional Gede Buda. Tak hanya bercita-cita untuk mempertahankan kejayaan dikancah nasional, tekad itu pun penuh dengan harapannya bisa berlatih ke Negeri Gajah Putih.

“Kejurnas kali ini belum semua provinsi menerjunkan atlet termasuk tuan rumah. Pastinya Papua bakal mempersiapkan diri dengan baik, itu tantangannya. Ada rencana TC ke Thailand untuk latihan waikru bersama ahlinya. Kalau ada modal pasti berangkat,” harapnya.

Ditempat terpisah, Sekum Pengprov Muaythai Indonesia (MI) Bali, Wayan Suwita yang baru saja didaulat sebagai Dewan Guru Nasional Muaythai Indonesia oleh Guru Besar Muaythai Indonesia menaruh harapan besar pada Srikandi kebanggan Bali tersebut. Penampilan Diana Wati diharapkan mampu kembali membawa nama Bali pada PON nanti.

“Luh Sri ini, disamping memang penampilan geraknya, waktunya sangat bagus sekali, harapannya ini bisa membawa kemenangan untuk Bali di Papua,”tutur Wayan Suwita. Des

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *