Headline

Rapim I AFEKIndo Tunjuk Abdul Rahman Sebagai Ketua Umum Periode 2021-2025

×

Rapim I AFEKIndo Tunjuk Abdul Rahman Sebagai Ketua Umum Periode 2021-2025

Sebarkan artikel ini

Jakarta, faktapers.id – Rapat pimpinan (Rapimnas) I AFEKIndo (Asosiasi Festival, Event dan Kreasi Indonesia) yang digelar di Pondok Kelapa Jakarta Timur, Senin, (1/11/2021) menetapkan Abdul Rahman SE MM sebagai Ketua Umum AFEKIndo periode 2021-2025 secara aklamasi.

Ketua Umum AFEKIndo periode 2021-2025 tersebut berkomitmen akan membangun dan membesarkan organisasi. Sebagai langkah awal, Abdul Rahman akan membentuk kepengurusan dan struktur organisasi.

“Alhamdulillah pemilihan ketua umum berlangsung dengan lancar. Saya akan menjalankan amanah ini dengan baik sesuai dengan tupoksi tugas menjadi Ketua Umum,” tutur Abdul Rahman usai terpilih menjadi ketua umum.

Tak hanya itu, Abdul Rahman juga berkomitmen untuk memajukan insan pelaku Festival, Event & Kreasi di Indonesia.

“Semoga dengan Rapimnas I ini, AFEKIndo bisa menjadi salah satu asosiasi yang dapat memajukan insan pelaku Festival, Event & Kreasi di Indonesia yang berdampak pada peningkatan pelaku UMKM dan Seni Budaya di Indonesia,” pungkasnya.

Rapimnas I AFEKIndo tersebut dihadiri oleh 28 peserta perwakilan dari propinsi dan Kabupaten/Kotamadya. Diantaranya adalah Ketua Steering Commitee Rapimnas, Ronny Leonardi, Sekretaris Steering Commitee Rapimnas, Imelda Batubara, Ketua Organization Committee Rapimnas, Kukuh Setyanto, Wakil Ketua Organization Committee Rapimnas, Togap M. Harianja, dan Sekretaris Organization Committee, Teguh Permono. Her

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *