Berita

Jelang Laga Timnas Indonesia vs Argentina, Polisi Siapkan Rekayasa Lalin Sekitar GBK

135
×

Jelang Laga Timnas Indonesia vs Argentina, Polisi Siapkan Rekayasa Lalin Sekitar GBK

Sebarkan artikel ini
Jelang Laga Timnas Indonesia vs Argentina, Polisi Siapkan Rekayasa Lalin Sekitar GBK

 

Faktapers.id ~  Ditlantas Polda Metro Jaya menyiapkan rekayasa lalu lintas di sekitar Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) saat laga Indonesia melawan Argentina, Senin (19/6).

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Trunoyudo Wisnu Andiko mengatakan penerapan rekayasa lalu lintas ini bersifat situasional. Artinya, tergantung pada situasi dan kondisi di lapangan.

“Iya kita siapkan rekayasa lalu lintas terkait pertandingan tersebut,” kata Trunoyudo kepada wartawan, Sabtu (17/6).

Terpisah, Wadirlantas Polda Metro Jaya AKBP Doni Hermawan turut mengimbau kepada masyarakat untuk menghindari area SUGBK agar tak terjebak kemacetan.

“Masyarakat di luar penonton yang menuju arah GBK atau sekitaran GBK menghindari jalan-jalan sekitar GBK. Untuk menghindari kepadatan di kawasan GBK,” ucap dia.

Berikut rekayasa lalu lintas yang telah disiapkan Ditlantas Polda Metro Jaya:

1. Arus lalu lintas yang dari Jalan Gatot Subroto yang akan menuju ke Jalan Gerbang Pemuda diarahkan lurus ke arah Slipi
2. Arus lalu lintas dari arah Slipi diarahkan lurus ke arah Semanggi, tidak ada yang menuju layang ladokgi ke arah Jalan Gerbang Pemuda
3. Arus lalu lintas yang dari Bundaran Senayan yang akan menuju Jalan Pintu Satu Senayan diluruskan ke Jalan Jenderal Sudirman arah Semanggi
4. Arus lalu lintas dari Jalan Mustopo yang menuju ke arah Jalan Asia Afrika dibelokkan ke kanan menuju Jalan Hang Tuah Raya
5. Arus lalu lintas dari arah Jalan Patal Senayan 1 yang akan menuju ke arah Jalan Asia Afrika dibelokkan ke kiri ke Jalan Tentara Pelajar
6. Arus lalu lintas dari arah Jalan Tentara Pelajar yang akan menuju Jalan Patal Senayan diluruskan ke arah Jalan Permata Hijau
7. Arus lalu lintas arah Manggala Wanabakti yang akan menuju Jalan Lapangan Tembak diluruskan ke arah Jalan Tentara Pelajar

Timnas Indonesia bakal menghadapi Argentina dalam laga uji coba FIFA Matchday di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Senin (19/6). Berdasarkan jadwal, kick off pertandingan akan digelar pukul 19.30 WIB.

Timnas Argentina telah tiba di Indonesia melalui Bandara Soekarno-Hatta pada Jumat (16/6) malam. Dalam sejumlah laporan, juara Piala Dunia 2022 itu mendarat di Soekarno-Hatta melalui runway 7L sekitar pukul 21:40 menggunakan pesawat Garuda Indonesia Airbus A330.

“Skuad utama. Kami tiba di Indonesia,” tulis timnas Argentina yang disertai dengan emoji senyum yang memperlihatkan gigi dan bola dalam akun media sosialnya.

Sementara itu, dalam foto-foto kedatangan, terlihat pemain muda Argentina Alejandro Garnacho yang disambut Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI Arya Sinulingga. Wakil Ketua Umum PSSI Zainudin Amali juga terlihat ikut menyambut Tim Tango.

Penyerang Nicolas Gonzales, gelandang Rodrigo De Paul, dan kiper Emiliano Martinez juga hadir dalam foto kedatangan tersebut. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *