Jakarta, faktapers.id – Beberapa jam Jakarta diguyur hujan, BPBD DKI Jakarta menjelaskan perkembangan terbaru terkait genangan banjir yang melanda sejumlah kawasan di Jakarta pada Sabtu (6/7) sore.
Ada satu RT di Kelurahan Sukabumi Selatan, Jakarta Barat, yang banjir mencapai ketinggian air 120 cm.
Kepala BPBD DKI, Isnawa Adji, menyebutkan per pukul 16.00 WIB banjir meluas dan merendam 6 RT di Jakarta.
“BPBD mencatat genangan saat ini mengalami kenaikan dari 3 RT menjadi 6 RT atau 0.019% dari 30.772 RT yang ada di wilayah DKI Jakarta,” kata Isnawa dalam keterangannya.
Berikut daftar lokasi yang tergenang banjir pada sore ini.
Jakarta Barat
- Jumlah: 2 RT
- Ketinggian: 120 cm
- Penyebab: Curah Hujan Tinggi Dan Luapan Kali Sekretaris
- Jumlah: 2 RT
- Ketinggian: 120 cm
- Penyebab: Curah Hujan Tinggi
- Dan Luapan Kali Sekretaris
Kelurahan Sukabumi Utara
- Jumlah: 1 RT
- Ketinggian: 30 cm
- Penyebab: Curah Hujan Tinggi
Jakarta Selatan
- Kelurahan Petogogan
- Jumlah: 1 RT
- Ketinggian: 50 cm
- Penyebab: Curah Hujan Tinggi.
- Kelurahan Pela Mampang
- Jumlah: 1 RT
- Ketinggian: 40 cm
- Penyebab: Curah Hujan Tinggi
Jakarta Timur
- Kelurahan Rambutan
- Jumlah: 1 RT
- Ketinggian: 30 cm
- Penyebab: Curah Hujan Tinggi & Luapan Kali Cipinang
Sedangkan wilayah yang sudah surut sebagai berikut:
1. Kelurahan Pluit: 4 RT
2. Kelurahan Gandaria Utara :1 RT
Isnawa memastikan pihaknya dibantu dengan dinas terkait akan terus melakukan pemantauan ketinggian genangan. Sekaligus mempercepat proses penyurutan genangan.
()