Headline

Prayascita, IMO Bali Punya Kantor Baru

670
×

Prayascita, IMO Bali Punya Kantor Baru

Sebarkan artikel ini

Denpasar – Bali. Faktapers.id – Untuk membersihkan dan menyucikan kembali tempat yang akan digunakan sebagai kantor baru Ikatan Media Online (IMO) wilayah Bali, diselenggarakan upacara Prayascita dan Caru ngeruwak di Jalan Pudak No. 1, Dangin Puri Kangin, Kecamatan, Denpasar Utara, Denpasar.
Sebelumnya Sekretariat DPW Bali IMO Indonesia berada Jl. Dewi Madri 10 X Denpasar.

Hadir dalam upacara ini Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Bali IMO Indonesia periode 2019 – 2024, Tri Vivi Suryani dan sejumlah pengurus dan jurnalis, Sabtu (22/08).

Upacara tersebut ‘dipuput’ langsung oleh Jro Mangku Ida Satya Dhama. Tujuan dari melaksanakan upacara ini adalah untuk memfungsikan kembali kantor yang telah lama tidak dipakai dan upacara ini memiliki makna penyucian dari segala kesedihan dan juga kekotoran sekala (lahir) dan niskala (batin/gaib).

Banten Prayascita memiliki fungsi sebagai sarana penyucian Tri Bhuwana, menyucikan alam Svah Loka, dalam wujud Tri Mandhala sebagai penyucian utama mandhala, dalam wujud Tri Premana sebagai penyucian idep (pikiran). Prayascita menyucikan alam pikiran, dalam pikiran yang suci akan tercipta suatu aktivitas yang suci.

Dengan upacara ini diharapkan para pengurus IMO Bali dan jurnalisnya akan menciptakan suasana ruang kerja yang sejuk, damai dan tentram.

Ikatan Media Online Indonesia atau yang lebih dikenal dengan nama IMO-Indonesia adalah organisasi Badan Usaha Media Online yang telah dideklarasikan pada tanggal 27 Oktober 2017 di Jakarta.

Dengan tumbuhnya ribuan media online yang tersebar di seluruh pelosok Indonesia saat ini, sudah semestinya ada organisasi Badan Usaha yang mewadahi media online.

Hal inilah yang mendorong Para Pendiri untuk membidani  lahirnya IMO-Indonesia menjadi Organisasi Badan Usaha Media Online yang Berimbang dalam pemberitaan dan menjadi pemersatu kebhinekaan.

Dimana dengan terus berkembangnya teknologi tentunya sangat berdampak kepada sebaran informasi dan berita yang sangat cepat melalui media digital. Organisasi IMO-Indonesia saat ini memiliki anggota 350 media online yang tersebar di seluruh Indonesia. Sementara keanggotaan IMO-Bali hingga kini terdaftar 18 media online sebagai anggotanya.*/Ans

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *