STIE Ganesha  Ditengah Perguruan Tinggi Besar dan Ternama di Pekan Pendidikan Tinggi Jakarta ke-14

×

STIE Ganesha  Ditengah Perguruan Tinggi Besar dan Ternama di Pekan Pendidikan Tinggi Jakarta ke-14

Sebarkan artikel ini

Jakarta, Faktapers.id – Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Ganesha ikut berpartisipasi dalam Pekan Pendidikan Tinggi Jakarta Ke 14, yang digelar kembali di Jakarta, bertempat di gedung Smesco , Jalan Gatot Soebroto, Jakarta, agenda yang mengusung tema Prospek Tatakelola Pendidikan Tinggi Tahun 2020-2024.

Dalam kegiatan yang diselenggarakan dari  tanggal 21-24 Januari 2020, oleh  Kementerian Riset Teknologi dan LLDIKTI III Jakarta, LLDIKTI IV Jawa Barat dan LLDIKTI VI Jawa Tengah ini kampus harus bisa menampilkan unggulan  visi misi.

STIE Ganesha ikut serta diantara Kampus besar dan ternama. Diistilahkan STIE Ganesha ibarat  “Kancil yang mampu  dengan penuh keyakinan mengikuti gerak langkah Gajah”.

“STIE Ganesha yakin ikut serta dalam kegiatan yang diikuti 100 lebih perguruan tinggi Jakarta, di tengah kampus besar  dengan hiruk pikuk persaingan luar biasa. Karena STIE Ganesha berdasarkan Surat  dari LLDIKTI Wilayah III Jakarta No:397/LL3/EP/2020, tertanggal 16 Januari 2020, bahwa Kampus STIE Ganesha Sehat. Maka tidak perlu diragukan lagi bagi calon mahasiswa dan para orangtua,” ungkap  Ketua Pameran STIE Ganesha  di Pekan Pendidikan Tinggi Jakarta Ke 14, NUrhayati, Spd, Mpd, MM, di Smescco, Jakarta, Rabu (22/1/2020).

“Dan juga berdasarkan pernyataaan LLDIKTI Wilayah III Jakarta, dalam laporan  secara tertulis STIE Ganesha telah menyampaikan laporan Pangkalan Data Pendidikan Tinggi (PDDikti) semester 2018-2 dengan persentase laporan 10096,” tambahnya.

Mugiarto,  SE, MM menjelaskan, STIE Ganesha selalu berkomitmen untuk kepentingan negara dalam mencerdaskan putra- putri masyarakat Indonesia, dengan tidak melihat kasta atau tidak melihat  status sama lain. Dan kami merasa yakkin telah meiliki 10 doktor dosen tetap dan 40 dosen tetap master. Apalagi kami telah mendapatkan pernyataan LLDIKTI, bahwa STIE Ganesha  dinyatakan Sehat. Bahkan telah memiliki Akreditasi “B”.

“Oleh karena itu kami berharap pimpinan dari Yayasan Graha Ganesha harus aktif. dimana pun kegiatan yang menarik untuk pengembang kampus apapun namanya, tidak harus promosi STIE Ganesha harus ada. Harus  ikut ambil bagian di dalamnya dalam rangka  menuntas visi misi Ganesha,” ujar, anggota team Pameran STIE Ganesha.

Lebih lanjut Nurhayati mengutarakan, STIE Ganesaha memiliki  beberapa  program unggulan, antara lain Pemberi Beasiswa Terbanyak, telah  dicatat dan diberikan sertipikat  oleh Lembaga Prestasi  Indonesia – Dunia sebagai Pemberian Bantuan  Beasiswa Perguruan Tinggi Dengan Peserta Terbanyak. Telah melakukan colloquium di Negara Asean, diantaranya Malaysia, Thailand. Dan melakukan kerjasama dengan kampus kampus di luar negeri.  Dan siap menciptakan entrepreneur muda.

Pekan Pendidikan Tinggi Jakarta Ke 14 menjadi momentum pemutakhiran perkembangan informasi institusi pendidikan tinggi dan tata kelola program studinya, di update dalam sarana eksibisi dan penyiaran melalui media digital Campusupdate.id. Terakses dalam jangkauan 4,1 juta pelajar kelas III SMA dan SMK seluruh nusantara. Dimanfaatkan Yayasan Pendidikan Graha Ganesha (YPGG) yang menangungi STIE Ganesha untuk ikut serta menujukkan bahwa STIE Ganesha adalah sekolah tinggi yang kompoten.

Dan Pekan Pendidikan Tinggi  ini merupakan etalase promosi pendidikan tinggi Indonesia  yang merupakan ajang Campus Update juga digelar serempak di Jakarta, Bandung dan Semarang ini. Untuk  memberikan pemahaman prospek program studi dan potensi institusi pendidikan tinggi nasional kepada para calon mahasiswa, melalui penyelenggaraan eksibisi dan promosi digital. Nargo

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *