DaerahBali

Perbaiki Ruas Jalan Hotel Damai/Kayuputih Libatkan Satuan Koramil 1609/05/Polri Sukasada

×

Perbaiki Ruas Jalan Hotel Damai/Kayuputih Libatkan Satuan Koramil 1609/05/Polri Sukasada

Sebarkan artikel ini

Singaraja, Faktapers.id – Tak hanya melibatkan unsur masyarakat dalam perbaikan ruas jalan Damai Dusun Kayuputih Sukasada.

Hampir sepanjang 50 meter ruas jalan tersebut parah selain sempit juga mengalami jebol pada sisi barat.
Pemdes setempat dalam perbaikan itu juga melibatkan TNI Koramil 1609-05/,Polri Polsek Sukasada.

Emang jalan tersebut cukup membahayakan dan bahu jalan mengalami kropos pada aspal.

Masyarakat Kayuputih secara bahu membahu turun kejalan Sabtu (25/6) pukul 07.10 wita bersama TNI/Polri dan menutup jalan tersebut hingga betol penambal kering sehingga bisa nantinya kembali di lewati

Kades Gede Gelgel Ariawan, memaparkan kegiatan sembari menyambut Bulan Bung Karno yang di canangkan Bupati Buleleng mengungkapkan,

“Kegiatan kita hari ini penembelan jalan berlubang yang sudah cukup parah kondisinya disamping juga menguatkan aspal agar tidak tergerus lagi. Ini merupakan program bulan Bung Karno dicanangkan Bupati Buleleng,”ujar Kades.

Lanjut Gelgel Ariawan, selain bantuan swadaya dari masyarakat juga dari pihak hotel yang berkenan berbagi rejeki ” sementara waktu jalan akan ditutup menunggu beton kerin. Bagi warga desa yang akan melakukan aktifitas yang melewati jalan tersebut agar mencari alternatif jalan lain. Kami mewakili prangkat desa memohon maaf atas ketidak nyamanan ini dan agar dimaklumi,”jelas Gelgel Ariawan didampingi Babinsa Serda I Made Ariasa

Terhadap masih sempitnya di ruas jalan tersebut dan membahayakan, pihak desa dinas telah berkoordinasi dengan PU pasalnya jalan tersebut milik Kabupaten, “Kami sudah bersurat terhadap ruas jalan sisi barat yang kemarin jebol itu ke pemerintah kabupaten, astungkara tahun ini bisa dianggarkan dan cepet di realisasi”terang Ariawan. ds

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *