Jakarta, faktapers.id – Personel Pos Kiwirok Satgas Pamtas RI-PNG Yonif 403/Wirasada Pratista melakukan anjangsana ke salah satu desa binaannya yaitu di Kampung Sopa, Distrik Kiwirok, Kabupaten Pegunungan Bintang, Papua. Hal tersebut dilakukan untuk menciptakan rasa damai dan nyaman pada masyarakat di wilayah penugasannya.
Dansatgas Pamtas Yonif 403/Wirasada Pratista Letkol Inf Ade Pribadi Siregar, S.E., M.Si., dalam keterangan tertulisnya mengatakan bahws kegiatan anjangsana ini merupakan salah satu cara mengajak warga setempat untuk lebih dekat dengan personel Satgas Pamtas RI-PNG Yonif 403/Wirasada Pratista. Melalui kedekatan ini, diharapkan warga dan prajurit dapat bekerja sama dan saling melengkapi dalam menghadapi kendala-kendala yang ada baik sekarang ataupun di kemudian hari.
“Pada anjangsana ini personel Pos Kiwirok langsung mendatangi rumah-rumah warga untuk bersilaturahmi, berkomunikasi dan meningkatkan rasa persaudaraan, juga sebagai wadah untuk saling bertukar pikiran, memberi saran dan masukkan untuk mengatasi kendala-kendala yang dihadapi warga,” papar Letkol Inf Ade Pribadi Siregar di Kabupaten Keerom, Papua, Senin, (5/7/2021).
Di tempat terpisah, Danpos Kiwirok Letda Inf Adi Susanto mengatakan, kegiatan anjangsana dimaksudkan juga untuk menciptakan rasa damai dan nyaman kepada masyarakat serta meningkatkan hubungan kepercayaan yang baik antara masyarakat dengan TNI.
“Kegiatan ini rutin dilakukan, kami melakukan pendekatan secara komunikatif dan simpatik agar dapat menyentuh hati masyarakat,” ucap Adi.
“Dengan melakukan hal tersebut, kami banyak menerima saran dari warga dan kami juga memberikan masukkan yang positif kepada warga, dengan sharing dan bertukar pikiran diharapkan dapat meningkatkan pelayanan kami kepada masyarakat serta masyarakat dapat berbagi informasi kepada kami untuk mencegah potensi gangguan keamanan,” tambah Adi.
Sementara itu, Kepala Kampung Sopa, Lukas Uabdana (56) mengucapkan terima kasih kepada personel Pos Kiwirok Satgas Pamtas RI-PNG Yonif 403/Wirasada Pratista yang telah banyak membantu masyarakat dan rutin berkunjung ke rumah-rumah warga di Kampung Sopa sehingga masyarakat merasa senang, dekat dan merasa aman. Her