Seorang Pria Berpisau Mengamuk, Diduga Stres Diamankan

×

Seorang Pria Berpisau Mengamuk, Diduga Stres Diamankan

Sebarkan artikel ini

Jakarta, Faktapers.id – Seorang pria berinisial M bersenjatakan pisau mengamuk dan merusak bendera ormas yang terpasang di jalan, di dekat pos lalu lintas (lantas) Cengkareng, Jakarta Barat, diamankan polisi.

“Pelaku menyobek bendera ormas menggunakan pisau dekat pos lalu lintas sekitar 60 meter. Dia sobek-sobek (bendera) dan dibuang,” sebut Kapolsek Cengkareng Kompol H Khoiri, Rabu (23/10/2019).

Sebelumnya melihat tindakan pria tersebut, sejumlah orang di sekitar lokasi langsung mengamankan pria merusak bendera ormas, sekitar pukul 10.30 WIB. Meski pelaku sempat memberontak saat diamankan warga.

Melihat hal itu, Polisi yang sedang menggelar Operasi Zebra di dekat lokasi ikut turun tangan mengamankan pria berusia 38 tahun itu.

“Dilakukan penangkapan terhadap orang yang membawa sajam. Setelah itu, diamankan ke pos lantas,” sambungnya.
Dari hasil penggeledahan ditemukan KTP, buku bacaan, juga pisau yang dibawa pria tersebut.

Pria ini sempat dibawa ke Puskesmas Cengkareng, karena mengalami sedikit luka di bagian kepala saat diamankan warga.
Namun, berdasarkan keterangan pihak keluarga, pelaku diduga mengalami gangguan jiwa. Karena itu, polisi membawa pria ini ke RS Polri Kramat Jati, guna menjalani pemeriksaan kejiwaanya.

“Dari hasil keterangan para saksi, tidak ada kaitan dengan penyerangan pos polisi atau polisi. Dan juga dari pemeriksaan awal diduga mengalami gangguan kejiwaan dan dibawa ke RS Polri untuk mengecek kejiwaannya,” terang Kapolsek Khoiri.

Untuk sementara pria berpisau ini sudah ditetapkan sebagai tersangka atas kepemilikan senjata tajam. Namun proses lanjutan atas kasus ini masih menunggu hasil pengecekan medis tim dokter RS Polri.

“Kita akan mempertimbangkan hasil pemeriksaan medis,” pungkas Khoiri. Uaa

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *