Headline

Heboh di Medsos, Pesta Turis di Cemagi Dibubarkan

×

Heboh di Medsos, Pesta Turis di Cemagi Dibubarkan

Sebarkan artikel ini

Badung, Bali. Faktapers.id
Pesta yang dilakukan sejumlah turis mencanegara sehingga bikin heboh di media sosial (medsos) pada Minggu (12/4/2020) dilaporkan ke pihak berwajib dan langsung dihentikan. Pesta perayaan ulang tahun itu dihelat di salah satu vila di Desa Cemagi, Mengwi, Badung.

Perbekel Cemagi Si Ketut Wirama saat dihubungi Senin (13/4/2020) mengatakan pesta itu memang digelar di salah satu vila di Desa Cemagi. Acara itu merupakan pesta ulang tahun seorang wisatawan mancanegara (wisman) dengan mengundang teman-teman di sekitarnya. Saat perayaan berlangsung, salah seorang hadirin kemudian menggunggah videonya ke medsos.

Kontan video tersebut mengundang kontroversial, mengingat dalam situasi wabah virus corona, masyarakat diimbau diam di rumah saja. Sedangkan wisman itu malah mengadakan pesta ulang tahun. “Tamu itu tidak ada mencari rekomendasi ke desa adat maupun desa dinas untuk menyelenggarakan pesta ulang tahun. Kalaupun mencari rekomendasi, tentu tidak diizinkan, karena di tengah wabah virus corona,” tegas Wirama.

Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Kasatpol PP) Badung IGAK Suryanegara menyayangkan pesta itu. Tempatnya memang terisolir sehingga ada kesempatan emas untuk melakukan acara seperti itu. Syukur pada malam itu satpam dan manajemen vila segera melapor, sehingga bisa segera diambil tindakan. Satpam baru tahu pesta karena di sana banyak motor parkir.

“Setelah dilihat dan diimbau, mereka malah marah-marah, sehingga dilaporkan. Kegiatan di Vila Ombak Residence itu dihentikan dan penanggung jawab sudah diambil Polres Badung dan Polda Bali,” terang Suryanegara.(Ans)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *