Headline

Bupati Pesisir Barat Hadiri Acara Perencanaan Pembangunan Pekon dan Penanganan Covid-19

×

Bupati Pesisir Barat Hadiri Acara Perencanaan Pembangunan Pekon dan Penanganan Covid-19

Sebarkan artikel ini

Pesisir Barat , faktapers id – Bupati Pesisir Barat, DR,Drs, Agus Istiqlal,SH, MH, menghadiri Acara Pembinaan perencanaan pembangunan Pekon Tahun Anggaran 2021 dan penanganan Covid-19 yang berlangsung di Gedung Serba Guna (GSG) Selalaw Rabu (02/09/2020).

Hadir dalam acara tersebut, Bupati Pesisir Barat DR.Drs,Hi.Agus Istiqlal, SH,MH, Kepala Dinas PMP Eksir Abadi, Asisten I ,Audi Marfi Para OPD Pejabat Tinggi Pratama, Camat se-Pesisir Barat, serta Para Peratin Se – Kabupaten Pesisir Barat

Bupati Pesisir Barat Menginstruksikan, kepada para Peratin dan Aparat Pekon lainnya juga LHP bahwa Peratin sebagai ujung tombak di Pekon dalam masalah penanganan Covid-19 saya berharap jangan dianggap sepele masalah Covid ini mari kita bahu membahu untuk mencegah Pandemi ini, sesuai instruksi dari Presiden langsung,”Tandas Bupati.

“Dalam masalah pembangunan, Bupati Pesisir Barat mengharapkan, pembangunan yang ada di Pekon – Pekon benar benar tepat sasaran, dan diharapkan antara Peratin dan LHP saling bersinergi dalam memajukan Pekon Masing-masing, jangan sampai saling dikte atau miskomunikasi, ini akan sedikit menghambat laju Pembangunan yang ada di Pekon,” Ujar Bupati.

Bagi para Peratin, bekerjalah sesuai aturan yang ada, jadilah pemimpin yang bijak hilangkan iri dan dengki dalam menjalankan roda pemerintahan, ayomi Masyarakat, jika iri dan dengki sudah merasiki niscaya apapun yang kita kerjakan tidak akan sempurna bahkan akan menambah permusuhan baik sesama aparat, maupun dengan Masyarakat sekitarnya,”Kata Bupati.

Tahun ini kita dapat Bantuan Perumahan Nelayan dan Pembangunan lain nya semoga pembangunan di tahun ini berjalan lancar.Sekali lagi saya tekankan agar para Camat, Peratin dan Perangkat lain nya, agar selalu bersinergi dalam penanganan Covid-19 buka komunikasi yang baik agar penanganan Covid serta Pembangunan Pekon Berjalan lancar,” Pungkas Bupati. Edi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *