DaerahBali

DPR RI Sumarjaya Linggih Dorong UMKM Naik Kelas, Gandeng LPDB Di Buleleng

×

DPR RI Sumarjaya Linggih Dorong UMKM Naik Kelas, Gandeng LPDB Di Buleleng

Sebarkan artikel ini

Singaraja.Faktapers.id -Guna mewujudkan Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) di Buleleng GSL (Gde Sumarjaya Linggih) gandeng BRI,Kementrian Koperasi dan Usaha Mikro Kecil Menengah (LPDB-KUMKM).

Tidak hanya komunitas dalam menggerakkan pelaku UMKM dan Pemkab Buleleng menyediakan Pusat Layanan Usaha Terpadu (PLUT), tapi juga upaya penguatan pendampingan, permodalan serta pembukaan akses pemasaran oleh Gde Sumarjaya Linggih selaku wakil rakyat Bali di Komisi VI DPR Republik Indonesia.Kegiatan tersebut juga dihadsiri oleh Ketua Komisi II DPRD Bali, IGK Kresna Budi dan juga dihadiri oleh Ketua Fraksi Partai Golkar DPRD Buleleng

Hal tersebut dikatakan Gde Sumarjaya Linggih usai sosialisasi Lembaga Pengelola Dana Bergulir Koperasi dan Usaha Mikro Kecil Menengah (LPDB-KUMKM) di Kabupaten Buleleng,

Dengan didampingi para narasumber dari Kemenkop Republik Indonesia, LPDB-KUMKM, Bank Rakyat Indonesia dan Tokopedia, anggota Komisi VI Republik Indonesia yang akrab disapa Demer ini mengungkapkan melalui sosialisasi yang dihadiri oleh pelaku UMKM dan pengurus koperasi, masyarakat yang hampir semua awam tentang LPDB-KUMKM bisa tercerahkan dan merasakan manfaatnya. Selain itu pula dengan bunga hanya 5 % per tahun dan menurun dan sangat menarik bagi koperasi.

“Pemerintah dalam hal ini juga wajib hadir memberikan pemahaman terhadap masyarakat Terkait pemanfaatan dana yang ada, dan juga untuk generasi muda agar lebih aktif lagi” ujar Demer.

Disamping itu juga ada narasumber BRI untuk menerangkan tentang KUR dan LPDB terkait permodalan Nasional Madani berupa pinjaman tanpa anggunan, yang mana pembayaran dilakukan secara tanggung renteng. Selain itu dikatakan pula terlepas dari penilaian terkait politik maupun kampanye, kegiatan sosialisasi yang dilakukan pada sejumlah tempat di Bali dan dibutuhkan untuk bisa bangkit paska Pendemi Covid-19 ini mampu menggerakkan perekonomian masyarakat.

Sementara itu selaku tokoh pemuda Kelurahan Penarukan Kecamatan Buleleng, Dewa Kadek Budi Arta mengapresiasi sosialisasi tentang LPDB-KUMKM sebagai informasi berharga bagi masyarakat Buleleng, khususnya di Penarukan yang kebanyakan sumber penghidupannya dari sektor perdagangan. Dan pihaknya berharap kepada warga masyarakat mau berusaha untuk menggerakkan perekonomian keluarga.

“Saya Sebagai Generasi Muda Mengajak Masyarakat untuk mengoptimalkan kemampuannya terlebih lagi umkm yang ada, saya juga akan mengabaikan diri untuk Buleleng tercinta”terangnya.

(ds)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *