DaerahJabodetabekKalimantan

Intensitas Hujan Cukup Tinggi Kota Kecamatan Sokan dan Sekitarnya Kini Dilanda Banjir

×

Intensitas Hujan Cukup Tinggi Kota Kecamatan Sokan dan Sekitarnya Kini Dilanda Banjir

Sebarkan artikel ini
Oplus_131072

Melawi, faktapers.id – imbas dari intensitas hujan begitu tinggi menyebabkan air sungai pinoh meluap dan di beberapa titik lokasi diantaranya kota kecamatan Sokan dan beberapa pemukiman bagian pesisiran Sungai Pinoh, bencana tersebut tersebar sampai ke kecamatan Tanah pinoh. Adapun wilayah yang terdampak banjir antara lain: 1. Desa tanjung Sokan, Desa sepakat, Desa muara tanjung Desa Nanga potai, Nanga petangai, Desa melana,Desa gelata.

Sedangkan yang sudah terdata baru Satu desa yaitu desa Nanga petangai diantaranya Desa Ng.Betangai yg terdampak banjir:
1.Dusun Pokau Baru 16 kk
2.Dusun Pati Anum 34 kk
3.Dusun Beta Jaya 13 kk
Total kk yang terdampak banjir 63 kk. Sedangkan Desa lain yang memiliki nasib Yang sama belum diketahui dan masih melakukan pendataan, untuk disampaikan kepada pihak BPBD kabupaten Melawi.

Camat Sokan, Ludvi Hari Purwanto.S.H saat dihubungi melalui via watshap nya membenarkan bahwa adanya banjir yang begitu besar melanda kecamatan Sokan akibat intensitas hujan yang begitu tinggi, sehingga menyebabkan luapan sungai Pinoh dan sungai Sokan yang begitu tinggi. Dan ketika kita melihat dari data yang disampaikan oleh kepala desa Nanga petangai, bearti jika nantinya semua desa yang ada di kecamatan Sokan yang terdampak banjir kali ini cukup besar, bahkan akan ada warga yang mengalami kerugian berupa materil seperti warga desa muara tanjung karena disitu merupakan pusat perbelanjaan.”pungkasnya.

Lanjut camat Sokan. Saya menghimbau kepada seluruh warga agar lebih waspada dan hati – hati lagi dalam mengahadapi musim hujan terlebih pada musim banjir seperti sekarang ini terutama kepada anak – anak agar selalu dijaga.” Imbuhnya

.(Skn)