Headline

Peresmian PKS Serta pelepasan Perdana CPO PT Agro Kalbar Di Desa Durian Jaya Kec Tanah Pinoh Barat

×

Peresmian PKS Serta pelepasan Perdana CPO PT Agro Kalbar Di Desa Durian Jaya Kec Tanah Pinoh Barat

Sebarkan artikel ini

Melawi, Faktapers Id– Bupati Melawi, H. Dadi Sunarya UY Hadiri Peresmian dan Despatch perdana CPO PT. Adau Agro Kalbar (Mukti Plantation) Tempat : PKS PT. Adau Agro Kalbar, di Durian Jaya, Tanah Pinoh Barat Jum’at )1/10/2021).

Ikut mendampingi Bupati Melawi H. Dadi Sunarya Uy, Kepala Dinas Lingkungan Hidup(LH) Drs. Junaidi dubang,Drs Aji Kuswara.Kast Pol PP. Anggota DPRD Melawi Yordanes.S.E.M S.Sos Aggota Komisi B dan H.Heri Iskandar Ketua Komisi C, Kabid Perkebunan, Camat Tanah Pinoh, Camat Sokan, Camat Tanah Pinoh Barat, Kapolsek Kota baru IPDA Adytia Jaya Kusuma S.T.rK, Danramil Sokan Danramil Kota baru. beserta para kepala Desa Sekecamatan Tanah Pinoh dan Tanah Pinoh Barat beseeta para OPD Melawi.

Bupati Melawi H. Dadi Sunarya UY mengatakan dalam sambutannya Sangat mendukung Dan Memberikan Afresiasi kepada Perusahaan yang Ingin Berinvestasi masuk ke Kabupaten Melawi, Menurutnya, kehadiran investasi seperti pabrik dan lain sebagainya akan berdampak positif bagi pertumbuhan ekonomi masyarakat Melawi dan sekitarnya.

“Serta Pemerintah Kabupaten Melawi menyambut baik Terhadap para investor yang ingin menanamkan modalnya di daerah ini. Apalagi investasi yang memiliki daya tampung Terhadap Tenaga kerja yang Sehingga Berdampak besar terhadap perekonomian masyarakat sekitarnya. Apalgi Dengan Kehadiran pabrik Kelapa Sawit ini juga lebih berdampak pada terbukanya lapangan pekerjaan,” jelasnya.

Lanjut Bupati, H. Dadi Sunarya UY, Beliau Katakan dengan beroperasinya pabrik pengolahan kelapa sawit miliki PT. Adau Agro Kalbar di Desa Durian Jaya, akan berdampak baik pada penyerapan tenaga kerja di daerah sekitar pabrik, sehingga roda perekonomian dapat tumbuh dengan cepat dan Dapat meningkatkan daya saing ekonomi. Ini adalah peluang yang sangat baik, bagi pertumbuhan ekonomi Dan terbukanya lapangan Pekerjaan masyarakat disekitarnya,” ujar dadi.

Sehingga Dadi mengharapkan pabrik kelapa sawit tersebut dapat membawa dampak positif bagi perekonomian masyarakat disekitarnya melalui program CSR milik perusahaan.

“Yang paling penting adalah bagaimana kehadiran perusahaan ini membawa dampak yang positif bagi peningkatan kesejahteraan masyarakat di sekitar pabrik,” harapnya.Skn/Abd.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *